#002: Wewara, Wara

Menurut KBBI,

wa·ra, wa·ra-wa·ra kl n pengumuman; pemberitahuan;
we·wa·ra n pengumuman

Kalau begitu, tepat benar istilah ini digunakan untuk menggantikan kata benda bentukan dari kata kerja (pengumuman, pemberitahuan).

Contoh pemakaian sebagai padanan notification:

Wara sistem merupakan sarana menyampaikan status jalannya sistem. Sistem sudah mewara pengguna mengenai lamanya proses. Sistem sudah mewarakan masalah ini sejak awal dihidupkan. Pengguna yang baik pastilah memperhatikan wewara itu.

Beberapa hal yang dapat diraih dengan wara: (a) kata benda murni; (b) lebih pendek daripada kata kerja bentukan pengumuman/pemberitahuan.

Semoga mengilhami.

^\takzim si pulung/^

No comments yet

Tinggalkan komentar